Madani & Manusiawi

Great People, Bandung, West Java, Indonesia.

Archive for Mei 25th, 2010

Teknik Menggambar Arsitektur dengan ArchiCad 7.0

with 2 comments

ISBN 979-731-673-4
Penulis Suparno Sastra M.
Format/Jml. Hlm 16×23, x+270 halaman
Edisi/Cetakan I, 2nd Published
Harga Rp. 34.900,-

ArchiCAD merupakan software yang memang dibuat hanya untuk para arsitek dan desainer interior. Dalam sepanjang perkembangannya, ArchiCAD yang dibuat oleh Graphisoft dari Hongaria tersebut, semakin menunjukkan eksistensinya dalam dunia properti (bidang perancangan bangunan), karena memang selain kemudahan cara penggunaannya, program ini juga sangat bagus untuk membuat gambar visual 3D maupun sebuah gambar dalam bentuk animasi (gambar bergerak). Selain itu apabila digunakan untuk merancang bangunan, sekaligus bisa juga dipakai untuk membuat estimasi anggaran biaya bangunan (Bill of Material).

Sebagai software khusus di bidang arsitektur dan desain interior, ArchiCAD mempunyai kelebihan yang sangat spesifik, karena selain bisa digunakan untuk membuat gambar kerja dengan cepat dan presisi, gambar denah yang dibuat sebetulnya sudah berbentuk gambar 3 dimensi (virtual building), dengan demikian secara otomatis akan dihasilkan juga gambar tampak dan potongan maupun gambar isometri dan perspektif berbagai sudut pandang (multi view).

Pokok bahasan dalam buku ini antara lain:
– ArchiCAD Sebagai Perangkat Gambar Digital
– Area Kerja ArchiCAD
– Elemen-Elemen Gambar ArchiCAD Bagian 1
– Membuat Kontur (Tapak)
– Elemen-Elemen Gambar ArchiCAD Bagian 2
– Fasilitas Pengolahan Gambar
– Teknik Menggambar Arsitektur Dengan ArchiCAD
– Membuat Kelengkapan Gambar Struktur
– Membuat Library Sendiri
– Teknik Presentasi Gambar Arsitektur
– Menggunakan File Dengan Format DWG dan DXF
– Teknik Pencetakan Gambar

Pengantar Bisnis Jasa Pelaksana Konstruksi

ISBN 978-979-29-1336-1
Penulis Alfian Malik
Format/Jml. Hlm 16×23, xii+356 halaman
Edisi/Cetakan I, 1st Published
Thn Terbit 2010
Harga Rp. 57.000,-

Buku ini adalah pengantar sekaligus penuntun bagi peminat dan pelaku bisnis jasa pelaksana konstruksi (kontraktor) pada pengadaan barang/jasa pemerintah. Menggiring para pebisnis agar menjadi profesional ketika sudah berada pada lintasan (track) bisnisnya, sehingga memiliki kemampuan untuk membangun jaringan usaha secara mandiri, berdaya saing tinggi, taat azas, menjunjung tinggi etika dan norma bisnis, dan memiliki integritas moral. Menuntun agar para pebisinis mampu menjaga eksistensi bisnis, mengoptimalkan laba usaha, dan mendapatkan pengalaman usaha bercitra positif (goodwill) secara berkelanjutan.

Semua bahasan mengacu kepada ketentuan perundang-undangan yang berlaku di Indonesia, menggunakan istilah baku dalam pengadaan barang/jasa pemerintah, serta menggunakan konsep manajemen dalam perspektif yang familier dengan atmosfer dunia usaha nasional. Disajikan dalam narasi yang sangat akrab, mudah dipahami, diimplementasi dan diaplikasikan. Oleh karenannya, jika dibaca dengan seksama maka siapa saja akan dengan sangat mudah untuk :

  1. Dapat mengenali kondisi realita bisnis jasa pelaksana konstruksi di Indonesia,
  2. 2) mengenal ranah lingkungan dan lintasan bisnis jasa pelaksana konstruksi di Indonesia,
  3. Memahami seluk-beluk cara mendirikan perusahaan dan memilih bentuk perusahaan yang tepat dan sesuai dengan kemampuan dan target usaha,
  4. Cara memperkenalkan (memasarkan) perusahaan pada lingkungan bisnis, serta strategi untuk memenangkan tender dan mendapatkan kontrak kerja,
  5. Melaksanakan pekerjaan sesuai kontrak dengan cara profesional, efektif, dan efisien, dan
  6. Memahami dengan mudah prosedur lelang elektronik (e-procurement). Semua menjadi lebih siap untuk terjun ke arena bisnis jasa pelaksana konstruksi yang sesungguhnya.

Mengingat profesionalisme dalam berusaha harus dimulai sejak dini, maka buku ini juga ditujukan bagi para mahasiswa, calon pebisnis, pebisnis pemula, aparatur pemerintah, dan masyarakat umum yang berminat pada kegiatan pengadaan barang/jasa pemerintah, khususnya bisnis jasa pelaksana konstruksi (kontraktor).

13  Kesalahan Terbesar dalam Berbisnis

ISBN 978-979-29-0981-4
Penulis Ariyanto M.B
Format/Jml. Hlm 12×19, xiv+114 halaman
Edisi/Cetakan I, 1st Published
Thn Terbit 2009
Harga Rp. 22.000,-

Dalam kehidupan sehari-hari “berbuat kesalahan” dianggap sebagai sebuah aib yang harus di kubur dan ditutup-tutupi selamanya. Namun dalam dunia bisnis “berbuat kesalahan” adalah sebuah ilmu yang harus disebar luaskan agar bisa menjadi manfaat bagi banyak orang. Karena “berbuat kesalahan” adalah sebuah pelajaran hidup yang sarat dengan makna dan ilmu yang luar biasa nilainya.

Siapapun, jika ingin sukses dalam bisnisnya, harus mau belajar dari kesalahan diri sendiri dan juga dari kesalahan orang lain. Ibaratnya, semakin sering “salah”, maka akan makin bertambah pula ilmunya. Tentu saja, jika pelaku kesalahan tersebut menyadari kesalahannya dan kemudian memperbaiki diri agar tidak “jatuh di lubang yang sama” dengan “cara yang sama” pula.

Buku ini menyajikan seluk beluk kesalahan yang sering dilakukan dan terjadi di dunia bisnis. Yang merupakan pengalaman riil penulisnya. Plus pengalaman riil yang sudah dialami oleh para pengusaha sukses lainnya. Sehingga buku ini sangat cocok untuk dibaca oleh para pelajar, mahasiswa, ibu rumah tangga, pensiunan, calon pengusaha dan para pengusaha yang ingin memulai atau mengembangkan bisnisnya.
Belajar dari kesalahan adalah tindakan bijak yang harus dilakukan oleh siapa saja yang ingin sukses. Jadi tidak berlebihan jika buku ini disebut sebagai “bacaan wajib bagi yang ingin sukses berbisnis”.

Dalam kapasitasnya sebagai seorang Konsultan & Perencana bisnis, Ariyanto M.B menyajikan “rahasia” terdalam yang sering terjadi didunia bisnis. Dengan harapan pembaca akan bisa mengambil hikmahnya dan bisa melakukan antisipasi agar kesalahan-kesalahan seperti yang ditulis dalam buku ini tidak perlu terjadi lagi. Dengan gaya bahasa yang ringan dan santai, buku ini ditulis dan dipersembahkan untuk kemajuan dunia usaha dan dunia kerja di Indonesia.

Seni Menjual Perspektif Bisnis : Ide-ide Penjualan serta Strategi Pemasaran

ISBN 978-979-29-0844-2
Penulis Ali Arifin
Format/Jml. Hlm 14×21, xii+180 halaman
Edisi/Cetakan II, 1st Published
Thn Terbit 2009
Harga Rp. 24.000,-

Seni Menjual bukanlah buku pemasaran karena pemasaran terlalu luas untuk dibahas di buku kecil ini. Buku mengenai topik itu sudah banyak sekali. Seni Menjual adalah buku penjualan yang secara khusus membahas mengenai penjualan. Namun tetap diselingi pengetahuan mengenai pemasaran.
Jujur saja, jika Anda sedang memikirkan untuk mencari sebuah buku pemasaran, mungkin sebenarnya yang Anda inginkan adalah buku mengenai penjualan. Bagaimanapun juga, usaha pemasaran sebaik apapun yang Anda lakukan tanpa terjadi penjualan semuanya itu sia-sia.
Berbeda dengan buku lainnya yang hanya berisikan pemikiran motivasional saja, buku ini memberikan intisari tips dan trik praktis nyata yang diadaptasikan dari dunia bisnis sehari-hari. Sambil membacanya Anda bisa menyaksikannya bagaimana isi buku ini membuka cakrawala bisnis Anda, di mana sejumlah perusahaan di sekitar Anda mempraktikkannya. Mulai dari dunia restoran, toko kecil, retailer besar, hingga perusahaan ternama. Mulai yang ada di kaki lima, pasar tradisional, hingga di gedung plaza mewah, semuanya menerapkan trik-trik seperti ini.

Jika Anda sedang memikirkan untuk mencari atau membeli sebuah buku bertopik penjualan, pemasaran, atau apapun istilahnya maka buku ini wajib anda prioritaskan. Buku ini akan menjadi kitab suci bagi mereka yang terjun di dunia penjualan. Siapapun itu entah manajer pemasaran, salesman, pemilik usaha, pemilik toko, staf departemen pemasaran, calon usahawan baru, atau konsumen yang ingin cerdik dalam membeli.

From Zero to Owner : Cara Terbaik Memulai Usaha dari Nol

ISBN 978-979-29-0785-8
Penulis Hadi Hartono
Format/Jml. Hlm 14×21, viii + 104 halaman
Edisi/Cetakan I, 1st Published
Thn Terbit 2009
Harga Rp. 21.000,-

Siapa bilang memulai usaha itu cuma modal berani dan mimpi? Kalau cuma itu, sudah banyak orang Indonesia yang jadi pengusaha. Buktinya, sebagian besar masih berjibaku dengan kemiskinan. Kalau sekadar berani saja tanpa dibarengi pengetahuan dan pemahaman terhadap konsep usaha, siap-siap saja mengalami kegagalan. Jangan  disamakan seperti zaman dulu. Lain dulu lain sekarang, lain padang lain ilalang, lain zaman lain suasana. Rambut boleh sama hitam, potensi orang siapa tahu?

Buka usaha itu tidak gampang. Temukan rahasia terbaik memulai usaha. Gali ide bisnis, temukan jutaan peluang yang bisa dikreasikan. Semua butuh inovasi, tidak cuma jadi pengikut pasar. Ciptakan segera keuntungan. Ya… sekarang juga !!!

Beli / pesan

Written by Savitri

25 Mei 2010 at 10:57

Ditulis dalam Ragam

Tagged with ,